Hampir semua barang kayaknya ada bajakannya deh. Termasuk film, lagu sampe game PC. Kalo udah gini, pihak yang dirugiiin siapa lagi kalo bukan si pencipta karya atau artisnya. Tapi, tunggu dulu sob! Untuk beberapa artis di bawah ini bajakan malah jadi menguntungkan buat mereka. Kok bisa ya...?
Kangen Band
Band yang terdiri atas Doddy, Andika, Tama, Lim, Nory, dan Barry ini emang sangat diuntungkan dengan adanya bajakan. Bukan rahasia lagi Ouchers, kalo band asal Lampung ini ”meledak” gara-gara lagunya dibajak. Darimana taunya? Wong, albumnya belum keluar, tapi fansnya udah segudang!
Saking fenomenalnya, pihak label melirik mereka, dan lahirlah album perdana bernama Tentang Aku, Kau dan Dia (2007). Saat ini Kangen band udah ngerilis album ketiga yang dikasih judul PUJAAN HATI, dengan hit single ”Terbang Bersamaku”.
Everybody loves Irene
Kalo band ini lebih gokil lagi sob. Band yang berdiri tahun 1998 ini malah seneng kalau hasil karyanya dibajak. Maklum, band yang terdiri dari Yudhi Arfani (gitar), Dimas Anindityo (bass), Mulyadi Triharsono (drum), Irene Yohanna (vokal) dan Aulia Naratama (synthetizer) masih bergerak di jalur indie yang biaya produksi (termasuk biaya distribusinya) berasal dari biaya sendiri.
Mereka bahkan pake jasa internet melalui situs jejaring sosial kayak Facebook dan Myspace buat media promosi album dengan tagline “Sharing is not Stealing, Love is Sharing”. Jadi Ouchers bisa ngunduh gratis 1 lagu mereka berjudul ”Rindu” secara gratis. Yang lebih gokil lagi nih, kalo mereka manggung, kalian bakal dibagiiin lagu tersebut melalui koneksi Bluetooth yang dikenal dengan istilah Bluecasting.
Tapi tetep lah sob, kalo bisa sih jangan beli bajakan. Hargailah hasil karya seseorang terutama produk dalam negeri
Tuesday, October 20, 2009
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment